9

Puncak Hari Jadi Sumenep ke 752, BPRS Bhakti Sumekar Beri Penghargaan pada Guru dan Siswa Berprestasi

Puncak Hari Jadi Sumenep ke 752, BPRS Bhakti Sumekar Beri Penghargaan pada Guru dan Siswa Berprestasi
Puncak Hari Jadi Sumenep ke 752, BPRS Bhakti Sumekar Beri Penghargaan pada Guru dan Siswa Berprestasi

Sumenep, Madura Update – Momen Hari Jadi Kabupaten Sumenep yang ke 752 dimanfaatkan BPRS Bhakti Sumekar untuk memberikan penghargaan kepada guru dan siswa berprestasi.

Penghargaan tersebut berupa uang pembinaan yang diberikan langsung oleh Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, usai pelaksanaan upacara hari jadi Kabupaten Sumenep di halaman kantor Pemkab setempat, Minggu (31/10/2021).

Direktur Operasional BPRS Bhakti Sumekar, Hairil Fajar mengatakan, penghargaan kepada siswa dan guru berprestasi tersebut untuk mengapresiasi prestasi yang sudah dicapai dan mendukung Pemerintah Sumenep dalam memeriahkan hari jadi Kabupaten Sumenep.

Baca Juga :  PK PMII STKIP PGRI Sumenep Resmi Dilantik

“Penghargaan kepada mereka yang berprestasi sebagai bentuk dukungan BPRS Bhakti Sumekar sebagai BUMD milik Pemerintah Kabupaten Sumenep,” katanya.

Ia berharap, prestasi yang sudah dicapai hingga saat ini, tidak membuat diri merasa puas. Tapi harus terus ditingkatkan agar bisa terus berkembang dan menginspirasi masyarakat lainnya.

“Jangan puas dengan prestasi yang diraihnya,” harapnya.

Selauin memberikan penghargaan kepada guru dan siswa berprestasi, BPRS Bhakti Sumekar juga memberikan penghargaan kepada perumus logo dan lagu haru jadi Kabupaten Sumenep serta atlet berprestasi.

Baca Juga :  Dua Sepeda Motor Tanpa Nopol Saling Hantam, 1 Nyawa Melayang

“Kami juga berikan penghargaan dan uang pembinaan bagi atlet berprestasi dan perumusan Hari Jadi Sumenep ke-752 ini,” pungkasnya. (mo/kara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *